Dalam buku ini, kita akan mencermati semua cara untuk mengembangkan keterampilan ini dalam diri sendiri, tanpa memerlukan gelar psikologi atau pengalaman apa pun sebagai petugas interogasi yang terlatih, menafsirkan bahasa tubuh seseorang dan bagaimana kita bisa melakukannya dengan orang lain. Pengetahuan ini akan memberikan kemudahan saat kita bernegosiasi, bertemu orang baru dan berbisnis.
Kalau Anda merasa resah saat harus berbicara di depan umum, Anda tak sendiri. Kabar baiknya, Anda tidak perlu lagi menanggung stres saat tiba waktunya berdiri di depan hadirin. Merasa nyaman saat menjadi pembicara membutuhkan pemahaman bahwa itu bukanlah tentang Anda, melainkan tentang hadirin. Saat Anda berfokus pada pesan yang perlu didengar hadirin, bagaimana pesan itu diterima oleh hadirin,…
Mengapa beberapa orang melampaui ekspektasi, sementara yang lain gagal mewujudkan potensi mereka? Mengapa suatu hambatan membuat sebagian orang depresi dan kehilangan kepercayaan diri, tetapi sebagian lagi menganggapnya tantangan yang menyenangkan? Mengapa beberapa orang mudah sekali menghakimi dan melabeli orang lain? Buku hasil riset selama 30 tahun ini menyoroti cara orang berpikir …
Buku ini adalah kumpulan penghiburan yang dipelajari di masa-masa sulit--serta saran untuk membuat hari-hari buruk kita menjadi lebih baik. Mengacu pada pepatah, memoar, dan kehidupan inspirasional orang lain, buku yang mediatif ini merayakan keajaiban hidup yang selalu berubah. Inilah buku yang bisa kita baca selagi kita membutuhkan kebijaksanaan seorang teman atau pengingat bahwa harapan dat…
Orang mengira ketika Anda ingin mengubah hidup, Anda perlu memikirkan hal-hal besar. Namun pakar kebiasaan terkenal kelas dunia James Clear telah menemukan sebuah cara lain. Ia tahu bahwa perubahan nyata berasal dari efek gabungan ratusan keputusan kecil—dari mengerjakan dua push-up sehari, bangun lima menit lebih awal, sampai menahan sebentar hasrat untuk menelepon. Ia menyebut semua tadi…
Buku ini berisi kumpulan nasihat dan pengingat tentang realitas kekeliruan yang melebur dalam keseharian. Hadir sebagai perantara untuk saling mengingatkan dalam kebaikan dan menguatkan dalam kebenaran. Setiap halamannya akan mengajakmu merenung, menyadari lalu memperbaiki. Izinkan buku ini menemanimu hijrah, menyemangati dalam berbenah dan merawat istikamah. Sampai bertemu di halaman buku !
Buku ini akan memberikan pengertian, nasihat, dan juga solusi akan berbagai permasalahan umum yang sering ditemukan masyarakat. Buku ini penuh dengan tulisan reflektif tentang kehidupan yang secara garis besar dibagi menjadi 4 bab, yakni mengenal perasaan sendiri, mengenal waktu kita, mengenal hubungan-hubungan diri kita dan mengenal hubungan dengan dunia.
Buku ini akan menemani kalian, membaca petunjuk dari dalam diri kalian sendiri. Berdialog dengan jiwa kalian yang selama ini jarang diajak bicara karena sibuk dalam ambisi. Bahkan, selama ini kalian terlampan sering membiarkan orang lain ikut campur tentang bagaimana kalian harus berpikir, sampai kalian lupa siapa diri kalian yang sebenarnya dan untuk apa kalian ada disini. Buku ini akan menema…
Bagaimana jika dalam kehidupan yang nyaris tanpa persoalan besar, tiba-toba kau mendapat kejutan memilukan? Bagaimana jika tubuhmu ternyata tidak dikehendaki oleh jiwamu? Apa yang kehidupan ini inginkan darimu? Apakah kelahiranmu adalah kecelakaan takdir? Kau merasa semua hal di dunia ini melawanmu. Bahkan Tuhan seolah tidak berpihak padamu. Kau bingung. Ingin berontak. Itulah yang dialami pere…